Jun 23, 2014

ADJIE NOTONEGORO (PERANCANG BUSANA INDONESIA)



          Salah satu desainer (perancang busana) kondang Indonesia adalah Adjie Notonegoro. Karya – karyanya sudah sering dipamerkan sampai ke mancanegara, seperti: di National Gallery of Australia, dan di Mode Woche – Muenchen (Jerman).

          Hasil karya Adjie Notonegoro juga telah dipakai oleh banyak orang – orang terkenal dari dalam negeri sampai mancanegara, mulai para artis hingga kepala negara seperti Bill Clinton (mantan Presiden Amerika), Gus Dur (mantan presiden Republik Indonesia), dan Fidel Castro (mantan Presiden Cuba).

Adjie Notonegoro dilahirkan tanggal 18 Juli 1961 di Jakarta, dengan nama ayahnya Djati Prayitno dan ibu Ami. Paman dari desainer dan presenter Ivan Gunawan ini memiliki dua orang putra, masing – masing adalah Mohammad Kevin Septiantonotonegor dan Satrio Bagus Andrew Novantonotonegoro.

Ia belajar sekolah mode di Mueller Und Sohn - Jerman, lalu melanjutkannya di Paris dan Italia. Saat di Indonesia, Adjie Notonegoro membuka sebuah butik yang diberi nama “House Of Adjie”.

          Sayangnya dibalik nama besar dan kesuksesannya, Adjie Notonegoro pernah tersandung beberapa kali pelanggaran hukum hingga dipenjara.



No comments: